Senin, 16 November 2015

Microsoft Excel

November 16 , 2015

MICROSOFT EXCEL
  1. 1.      Sejarah Microsoft Excel
Microsoft Excel merupakan software (piranti lunak) jenis spreadsheet yang dibuat oleh perusahaan raksasa Microsoft, perusahaan yang juga membuat sistem operasi Windows yang terkenal itu. Microsoft Excel dapat berdiri sendiri atau merupakan bagian dari Microsoft Office, suatu suite programme (gabungan beberapa program namun berfungsi sebagai satu kesatuan program/saling terkoneksi satu sama lain).
Piranti lunak (software) type spreadsheet mulai dikenal ketika diperkenalkannya software VisiCalc pada suatu pameran komputer di Amerika tahun 1979. Saat itu VisiCalc masih diperuntukkan untuk komputer berbasiskan Sistem Operasi UNIX. Program ini kemudian dibeli oleh perusahaan Lotus. Akhirnya Lotus membuat software spreadsheet sendiri yang dibuat berdasarkan pengembangan dari VisiCalc yang diberi nama Lotus 1-2-3. Lotus 1-2-3 menjadi standard software spreadsheet untuk beberapa waktu lamanya sebelum kemudian Microsoft mempopulerkan produk Excel-nya dengan basis Windows (Microsoft Excel 4.0 for Windows). Semenjak itulah Microsoft Excel memimpin aplikasi software spreadsheet.
Pada Tahun 1987 Excel semula dikembangkan untuk PC berbasiskan Apple-MacIntosh. Produk pertama bagi PC-IBM langsung memakai Versi 2.0, semata-mata untuk menyeragamkan versi Excel untuk Macintosh yang sudah mencapai versi 2.0.3 1990 Menyertakan toolbar, kemampuan menggambar, grafik 3-D (tiga dimensi) dan beberapa tambahan fasilitas lainnya.
Versi 2.0.4 yang terpopuler adalah tahun 1992. Menyertakan banyak fasilitas tambahan lainnya. Versi 2.0.5 Microsoft Excel for Windows dikeluarkan tahun 1993 Perbaikan besar-besaran, termasuk kemampuan menampilkan beberapa lembar kerja sekaligus dalam suatu workbook. Sejak tahun 1993, Excel telah memiliki bahasa pemrograman Visual Basic for Applications (VBA), yang dapat menambahkan kemampuan Excel untuk melakukan automatisasi di dalam Excel dan juga menambahkan fungsi-fungsi yang dapat didefinisikan oleh pengguna (user-defined functions/UDF) untuk digunakan di dalam worksheet.[1]
Pada tahun 1995 Dikenal juga sebagai Excel 95. Penomoran versi langsung melompat ke versi 7 tanpa ada versi-6, semata-mata agar terdapat keseragaman versi dengan software yang terintegrasi dalam Microsoft Office for Win’95. Versi ke-7 dari Excel dengan kemampuan 32-bit pertama walau fasilitasnya sebagian besar sama dengan versi
8 tahun 1997 Dikenal juga sebagai MS-Excel 97,9. Kemudian tahun 1999 Dikenal juga sebagai MS-Excel 2000. Mengenali format bahasa HTML.
versi10 tahun 2001 Dikenal juga sebagai MS-Excel XP (Experience).

  1. 2.      Pengertian
Ms. Excel adalah suatu program pengolah angka yang berfungsi dalam dalam mengelola dokumen, menampilkan data, operasional fungsi, operasional chart, menampilkan grafik, dll. Microsoft excel adalah Program aplikasi pada Microsoft Office yang digunakan dalam pengolahan angka (Aritmatika). Program ini sering digunakan oleh para akuntan untuk menuliskan atau mencatat pengeluaran dan pemasukan didalam perusahaan atau suatu lembaga maupun instansi-instansi kecil. Microsoft Excel juga sering digunakan oleh ibu rumah tangga untuk menulis atau mencatat keuangan dalam rumah tangga sepertihalnya pengeluaran atau pemasukan dalam tiap bulan atau minggu.
Microsoft Excel adalah program kedua yang mandasar dalam suatu computer setelah Microsoft Word, keduanya saling berkaitan dalam kehidupan sehari-hari. Microsoft Excel sangat berguna untuk masalah-masalah keuangan bahkan utang piutang pun juga bisa dicatat dalam program ini. Para ahli computer menciptakannya untuk mempermudah kita dalam keuangan dalam kehidupan kita.

  1. 3.      Jenis dan fasilitas Microsoft Excel
Microsoft Excel dibuat dalam berbagai jenis platform, semula dalam versi DOS, kini juga ada dalam versi Windows, versi OS/2, versi MacOS dan versi Windows NT. Program Microsoft Excel seperti program jenis spreadsheet pada umumnya, digunakan untuk segala sesuatu yang berhubungan dengan tabel, angka-angka dan grafik. Misalnya untuk membuat tabel daftar nama siswa berikut nilai ulangannya, rata-rata nilainya serta grafik nilai siswa, membuat tabel daftar karyawan berikut posisi jabatan masing-masing karyawan dan besarnya gaji serta tunjangannya, dan masih banyak lagi lainnya.
Fasilitas Filter Excel menyediakan fasilitas untuk menyaring data dengan kriteria tertentu. Ada  beberapa metode yang bisa digunakan, dua diantaranya yaitu AutoFilter dan AdvancedFilter.[2]
Fasilitas SubTotal, dapat digunakan  untuk menghitung subtotal dan total data untuk setiap data dengan kriteria tertentu. Pada contoh data inventarisasi  kendaraan.
Microsoft Excel memiliki fasilitas yang sangat modern yaitu pengurutan data secara otomatis. Cara pengurutannya juga dapat dibedakan menjadi 2 yaitu:
  1. Ascending atau pengurutan mulai data yang terkecil sampai terbesar.
  2. Descending atau pengurutan dari yang besar ke yang kecil.

  1. 4.      Dasar-dasar penggunaan Microsoft Excel
Dasar-dasar Penggunaan Untuk dapat menggunakan Microsoft Excel, idealnya harus terlebih dahulu menguasai beberapa hal sebagai berikut:
  1. Dasar-dasar penggunaan Microsoft Windows
  2. Penggunaan mouse
  3. Harus sudah mengenal istilah-istilah komputer yang ada dan mengenal fungsi tombol-tombol pada keyboard. Sebab nanti dalam prakteknya, sangat penting dan membantu mempersingkat waktu.
Program Microsoft Excel merupakan bagian dari Microsoft Office pada Windows 3.1Untuk mengaktifkan program Microsoft Excel pada Windows versi 3.1 dan 3.11 maka dari Program Manager, arahkan pointer mouse ke icon group Microsoft Office lalu klik dua kali tombol sebelah kiri mouse. Setelah jendela Microsoft Office terbuka, arahkan pointer mouse ke icon program Microsoft Excel lalu klik dua kali lagi.
Sedangkan pada Windows 95/98/2000/Millenium, caranya click tombol Start, lalu pilih Programs, kemudian sorot dan click Microsoft Excel. Atau jika sudah terdapat icon Microsoft Excel, maka icon tersebut dapat langsung di click dua kali untuk mengaktifkan program Microsoft Excel.

  1. 5.      Mengenal Icon pada Microsoft Excel
Menu icon pada Ms. Excel antara lain sebagai berikut :
  1. Toolbar Standard
Secara umum toolbar ini berfungsi untuk mengoperasikan dokumen atau file pada Ms. Excel[3]. Berikut ini adalah macam-macam toolbar standard yang sering digunakan dalam Ms. Excel:
1)      New Blank Document : membuka dokumen kosong yang baru.
2)      Open : membuka dokumen yang pernah atau sudah dibuat.
3)      Save : menyimpan dokumen
4)      Search : mencari teks. Print : mencetak dokumen ke printer.
5)      Print Preview : melihat hasil pekerjaan di layar.
6)      Cut : memotong obyek gambar atau tulisan.
7)      Copy : menyalin obyek gambar atau tulisan
8)      Paste : menggandakan obyek gambar atau tulisan
9)      Undo : kembali ke perintah sebelumya
10)  Redo : kembali ke perintah sesudahnya
11)  AutoSum : menjumlahkan
12)  Ascending : mengurutkan data dari yang terkecil
13)  Descending : mengurutkan data dari yang terbesar
14)  Chart Wizard : menyisipkan chart atau grafik                 Image
15)  Zoom : memformat tampilan di monitor Microsoft Excel
16)  Help : meminta bantuan Microsoft Excel.

  1. Toolbar Formatting
Secara umum toolbar ini berfungsi untuk memformat isi lembar kerja pada Ms Excel. Berikut ini adalah macam-macam toolbar formatting yang sering digunakan dalam Ms. Excel:
1)      Font : mengubah jenis huruf
2)      Font size : mengubah ukuran huruf
3)      Bold : menebalkan huruf
4)      Italic : memiringkan huruf
5)      Underline : menggarisbawahi huruf
6)      Align left : meratakan paragraf di sebelah kiri
7)      Center : meratakan paragraf di tengah
8)      Align right : meratakan paragraf di sebelah kanan
9)      Merge and center : menggabungkan beberapa sel
10)  Border : membuat bingkai
11)  Fill color : memberi warna background pada sel
12)  Font color : memberi warna pada huruf

  1. Menubar
Menubar adalah menu pilihan berupa teks. Menubar pada Ms. Excel antara lain sebagai berikut :
1)      Menu File merupakan menu yang berkaitan dengan operasional dokumen atau file
2)      Menu Edit adalah menu yang berfungsi untuk pengeditan dokumen dan perbaikan
3)      Menu View merupakan menu yang berkaitan dengan penampilan dokumen dan penampilan monitor lembar kerja atau workbook
4)      Menu Insert adalah menu yang berfungsi untuk teknik penyisipan
5)      Menu Format adalah menu yang digunakan untuk pemformatan kolom atau baris
6)      Menu Tools merupakan menu untuk melakukan perbaikan, pengecekan ejaan, mengunci dokumen dan sebagainya
7)      Menu Data adalah menu yang memiliki fungsi pokok memanipulasi dan perubahan data yang telah dibuat seperti, mengurutkan, menyortir, dan mengimport data dari tempat lain
8)      Menu Window merupakan menu yang berkaitan dengan penampilan lembar kerja di monitor
9)      Menu Help merupakan menu bantuan untuk mendapatkan petunjuk dalam operasional atau perintah
10)  Menu IconMenu icon adalah menu pilihan berupa tombol-tombol yang diberi simbol untuk mewakili sebuah perintah tertentu.

  1. 6.      Fungsi Microsoft Excel
Dalam Microsoft Excel kita bisa melakukan penghitungan dengan mudah, baik penghitungan yang sederhana maupun dengan rumus – rumus yang sangat kompleks, mempresentasikan data kita dalam bentuk grafik yang komunikatif, dengan program ini kita juga bisa berkomunikasi dengan pengguna (user) lain. Aplikasi Microsoft Excel dapat membantu kita merancang aplikasi siap pakai,yaitu dengan fasilitas macro. Program ini sudah dirancang untuk bisa saling bertukar informasi dalam bentuk jaringan dimana orang lain bisa membuka lembar kerja kita dari terminal (komputer) yang berlainan, bahkan ia juga bisa melakukan perubahan pada lembar kerja yang sama pada saat yang bersamaan pula.
Dalam dunia internet, suatu saat mungkin kita akan mengirim data dalam bentuk tabel atau grafik pada orang lain di tempat di seluruh dunia, Microsoft Excel bisa melakukanya dengan baik sekali, dengan Excel kita bisa menggunakan otomatisasi penghitungan data yang kita ketikkan. Dengan perumusan yang benar, maka Excel akan langsung melakukan perubahan secara otomatis terhadap data kita setiap kali mengalami perubahan.

  1. 7.      Rumus-rumus pada Microsoft Excel
Penggunaan rumus dasar pada Microsoft excel, perlu diketahui pada saat ingin memasukkan rumus di excel penggunaan rumus harus dimulai dengan tanda = dan kemudian barulah masukkan rumusnya.
  1. Penggunaan rumus pada excel yang paling mudah yaitu operasi penjumlahan dan pengurangan, caranya cukup gampang yaitu menambahkan sell satu dengan lainnya,, contohnya (=A1+A2)
  2. Count, merupakan rumus untuk menghitung banyak angka(hanya angka) dalam sebuah range. Contoh =count(A2,A5)
  3. Counta, dugunakan untuk menghitung banyak data (dpt berupa angka atau huruf) dalam sebuah range dan caranyapun masih sama dengan count.
  4. countif, dugunakan untuk menghitung banyak data dengan criteria tertentu, misalnya dalam sebuah range ada beberapa sell yang sama, maka kita dapat menentukan ada berapa banyak sell yang sama tersebut. Contoh =countif(B15:B20,criteria sama yg dicari)
  5. Sumif, digunakan untuk menghitung jumlah data dengan criteria tertentu dan kemudian data yang sama tersebut ditotalkan, caranya cukup dengan memasukkan rangenya, criteria yg sma, kemudian masukkan range yg akan dijumlahkan.
contoh; =SUMIF(F17:F22,2,F17:F22)
  1. sum, yaitu rumus yang digunakan untuk menjumlahkan total dari beberapa range. contohnya saja =SUM(A1:A5)
  2. min, yaitu rumus yang digunakan untuk mengetahui variable angka yang paling kecil, caranya dengan menggabungkan beberapa range dari yang ingin diketahui jumlah yang paling kecilnya, contoh =min(A2:A17)
  3. Max, merupakan kebalikan dari min, caranya pun juga sama contoh; =max(A5:A15)
  4. Right, yaitu penggunaan untuk mengambil beberapa karakter dari sebelah kanan, caranya dengan memasukkan text atau juga sell yang dipilih. contohnya; =right(B15,3)
  5. Mid, yaitu penggunaan untuk mengambil beberapa karakter dari tengah, cukup memasukkan teks/sellnya kemudian masukkan start num/dimulai dari karakter berapa dan terakhir masukkan isi berapa karakter ingin diisi, contoh; =mid(A5,2,5)
  6. Left, ini adala kebalikan dari right, yaitu mengambil karakter dari sebelah kiri, contoh =left(A1,3)
  7. Hlookup, merupakan rumus untuk mengambil rumus dari table secara horizontal. Caranya kita harus menentukan range table yang akan jadikan pedoman, dan kemudian tekan f4 di range tersebut guna untuk mengunci range tersebut agar nantinya ketika dicopy rumusnya tidak error. Yang harus dilakukan yaitu, mengisi lookup value,table array,rowindeksnum,dan range lookupnya
  8. Vlookup, merupakan kebalikan dari hlookup, dengan mengambil rumus secara vertical. Dan caranya pun juga masih sama dengan Hlookup
  9. IF, merupakan penggunaan rumus yang menurut saya agak sulit karena rumusnya adalah yang paling panjang dan juga menggunakan logika, caranya kita harus menentukan terlebih dahulu apa saja yang ingin  dibuatkan logikanya. Kemudian isi logical test, value is true, dan kemudian value is false.

  1. 8.      Mengenal Spreadsheet
    1. Tampilan Menu Excel
Elemen-elemen Excel yang perlu Anda ketahui adalah : Title Bar, letaknya paling atas, berisi judul program dan nama file yang dibuka. Nama program yang digunakan yaitu Microsoft Excel dan nama file yaitu Book 1 yang terdiri atas :
1)      Lajur Menu, berisikan menu-menu Excel seperti File, Edit, View, Insert, Format, Tools, Data, Help
2)      Standard Toolbar, berisikan icon-icon standard Excel untuk file baru, membuka, menyimpan, mencetak, menghapus dan memindahkan, mencopy dll.
3)      Format Toolbar, berisikan icon-icon yang mengubah tampilan format data, seperti tampilan jenis huruf (Arial), ukuran/size huruf (10) cetak tebal (B), miring (I), garis bawah (U), lambang keuangan ($), prosentase (%), menambah atau mengurangi tampilan desimal dll.
4)      Lajur Rumus, terdiri atas dua bagian yaitu yang disebelah kiri menginformasikan sel yang aktif, sementara di sebelah kanannya, menampilkan isi pada sel yang aktif tersebut.
5)      Area lembar kerja (worksheet) adalah bidang dimana kita menuliskan input dan sekaligus melihat outputnya. Area ini terdiri atas beberapa kolom yang ditandai dengan huruf A, B, C dan seterusnya, lalu beberapa baris yang ditandai dengan angka 1, 2, 3 dan seterusnya. Perpotongan antara kolom dan baris disebut juga sel. Pada bagian pojok kiri bawah terdapat nama dari setiap worksheet Nama ini bisa diganti. Caranya arahkan pointer mouse ke nama worksheet, lalu click tombol kanan mouse, pilih Rename. Setelah itu ketikkan nama worksheet yang inginkan.

  1. Area Worksheet
Area worksheet terletak di tengah-tengah layar dan merupakan tempat dimana output tampilan dari aktifitas kita ditampilkan di sini. Aktifitas yang dimaksud dapat berupa, misalnya : memindahkan pointer, menyisipkan atau menghilangkan suatu baris/kolom, menghapus data pada suatu sel atau range, dan lain sebagainya.

  1. Indikator/Penunjuk Status
Penunjuk status terdapat di bagian bawah dari lembar kerja (worksheet). Dalam penunjuk status ini terdapat informasi mengenai keterangan perintah yang disorot dari menu. Jika tidak ada perintah, maka akan ditampilkan status Ready (lihat dipojok kiri bawah) yang artinya Excel siap menerima perintah.
Status indikator muncul saat menekan tombol-tombol tertentu atau pada saat Microsoft Excel melaksanakan sejumlah perintah tertentu. Status Penjelasan EXT Anda menekan tombol F8 untuk menambahkan seleksi ke sel lain CAP Anda menekan tombol Caps Lock untuk memasukan data label dengan huruf besar semua. OVR Anda menekan tombol Ins pada saat mengedit data yang mengakibatkan data yang Anda ketik akan meniban data sebelumnya. (OVR = Overstrike) NUM Anda menekan tombol Num Lock untuk pengetikkan angka dengan menggunakan numeric keypad (area sebelah kanan dari keyboard Anda). SCR Anda menekan tombol Scroll Lock untuk menggulung layar.
  1. Ukuran
Lembar kerja (worksheet) terdiri atas beberapa kolom dan baris. Seluruhnya ada 256 kolom yang ditandai dengan huruf A,B,C,….Z dilanjutkan AA, AB, AC…AZ, lalu BA, BB…. lalu CA, CB … begitu seterusnya hingga IA, IB, IC ..s/d…IV. Sedangkan jumlah baris sebanyak 16384 baris ditandai dengan angka dari 1,2,3,4 ….dst. hingga angka 16384.
  1. Pengertian Sel, Penunjuk sel (Pointer)
Sel adalah perpotongan antara baris dan kolom. Sel dinamakan berdasarkan lokasi atau koordinatnya. Misalkan sel C10 adalah perpotongan antara kolom C dan baris ke-10.
Penunjuk berfungsi sebagai Pointer. Sel yang ditunjuk atau disorot oleh pointer disebut sebagai sel aktif. Sel aktif ditandai dengan kotak empat persegipanjang. Sel yang aktif adalah B3. Posisi sel B3 tertulis pada kotak lokasi sel. Worksheet Area adalah tempat yang menampilkan lokasi sel atau range yang aktif.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar